FOTO:Getty Images
London - Jan Vertonghen mengaku lega setelah dipastikan pindah ke Tottenham Hotspur. Bek internasional Belgia ini pun siap menghadapi tantangan baru di Premier League.
Setelah prosesnya sempat berlarut-larut, Spurs akhirnya bisa mendatangkan Vertonghen dari Ajax Amsterdam dengan biaya sekitar 12 juta euro. Belum diketahui berapa durasi kontrak yang diberikan The Lilywhites kepada pemain berusia 25 tahun itu.
"Saya sangat lega," aku Vertonghen kepada Sky Sports News HD.
"Ini butuh waktu yang panjang, tapi saya senang saya sekarang adalah pemain Tottenham dan saya ingin segera bermain untuk klub ini," tambahnya.
"Saya sekarang berumur 25 tahun dan saya merasa siap untuk bermain di Premier League. Saya sudah mendapatkan banyak cerita bagus dari rekan-rekan saya di timnas Belgia. Saya pikir saya siap," kata Vertonghen. Lebih lanjut lagi, Vertonghen mengaku tak mempermasalahkan pergantian manajer Spurs dari Harry Redknapp ke Andre Villas-Boas.
"Saya mendengar Harry Redknapp sangat menginginkan saya bermain untuk Tottenham, tapi sekarang Andre Villas-Boas. Bagi saya, itu bukan masalah. Saya cuma ingin bermain untuk klub dan saya harap saya bisa menyenangkan fans," tandasnya.
No comments:
Post a Comment
disemat di bawah entri